KERINCI, JAMBI - Festival Kerinci yang menjadi salah satu agenda nasional dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) resmi dibuka Kamis (02/11/2023).
Hadir langsung Gubernur Jambi Al Haris, perwakilan dari Kementerian Pariwisata RI forkopimda Provinsi Jambi, forkopimda Kerinci, serta anggota DPRD Provinsi Jambi dapil Kerinci-Sungai Penuh.
Pada Festival Kerinci kali ini ada beberapa perlombaan yang akan digelar, seperti tampilan spesifik unik budaya Kerinci, dan lagu daerah Kerinci.
Ada juga fashion show batik Kerinci, pameran lukisan benda cagar budaya, kuliner tradisional, video dan fotografi, teater cerita rakyat Kerinci, dan Kerinci Expo.
Baca juga:
Danjen Kopasus Serahkan Lampu Panel Surya
|
Tahun ini Festival Kerinci mengusung tema 'Mystical Kerinci dan Titisan Budaya Sakti Alam Kerinci Menuju Era Digitalisasi'.
Bupati Kerinci H Adirozal saat sambutan mengatakan festival Kerinci diharapkan dapat membawa kemajuan pembangunan dimasa mendatang dan semakin diminati wisatawan mancanegera dan lokal.
"Dengan adanya pariwisata alhamdulillah UMKM terus berkembang. Pemkab telah membangun infrastruktur dengan anggaran yang terbatas, " ujarnya
Bupati menyampaikan sampai Agustus 2023 kunjungan wisata melebihi target. "Kunjungan wisawatan ke Kerinci terus meningkat. Tentu dengan festival Kerinci ini kota mempromosikan lokal yang ada sehingga menarik minat wisatawan untuk berkunjung, " ujarnya.
Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Kerinci Selhanudin mengatakan melalui Festival Kerinci ekonomi masyarakat bisa tumbuh termasuk UMKM juga, karena diprediksi banyak tamu maupun pengunjung yang akan datang.
Ia menambahkan festival Kerinci ini sudah menjadi agenda tahun dari Kegiatan Pemerintah Daerah serta juga sudah masuk ke dalam Kharisma Event Nusantara.
“Kalau sudah masuk ke dalam KEN, setidaknya bisa mempromosikan objek wisata kita di Kerinci ini, ” pungkasnya.(Sony)